Login Anggota

Link

Advertise
 
Advertise
 
Advertise
Detail TA PA
Perancangan Sistem Informasi Puskesmas Berbasis Teknologi RFID Card Dengan Menggunakan Metode Waterfall Di Puskesmas Bihbul Kabupaten Bandung
112070146
Hersa Dwi Yanuarso
Periode I
2012
Hit : 178
 


Abstrak


Puskesmas Bihbul berkewajiban melakukan sebagian upaya kesehatan yang dibebankan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung. Jumlah pasien yang menggunakan layanan kesehatan Puskesmas Bihbul mencapai 16.206 jiwa dari jumlah penduduk kecamatan Margahayu berjumlah 72.601 jiwa. Sampai saat ini, Puskesmas Bihbul masih menggunakan kartu pasien yang ditulis secara manual (tulis tangan). Selain itu, data-data (rekam medik) penyakit pasien dalam sistem informasi puskesmas masih dicatat dalam buku-buku. Hal ini dapat menyebabkan banyaknya pembukuan dan kertas-kertas sehingga kurang praktis apabila dilakukan pencarian data-data kesehatan dan obat-obat pasien untuk pengobatan. Oleh karena itu, diperlukan adanya perbaikan proses bisnis puskesmas serta perancangan sistem informasi kesehatan berbasis teknologi RFID Card dengan menggunakan metode Waterfall di Puskesmas Bihbul.

Penggunaan metode Waterfall di Puskesmas Bihbul dimulai dengan cara pemodelan sistem informasi menggunakan peralatan RFID Card, analisis kebutuhan perangkat lunak yang didapat dari observasi dan verifikasi, perancangan aplikasi dengan menggunakan software Microsoft Visual Basic 6.0, penulisan program dengan bahasa pemrograman Visual Basic, pengujian aplikasi serta pemeliharaan aplikasi oleh beberapa user.

Adapun dari hasil penelitian ini didapat data analisis proses bisnis dan perhitungan waktu proses bisnis eksisting dan usulan untuk setiap jenis pelayanan kesehatan. Terjadi peningkatan prosentase dari perhitungan waktu eksisting dan usulan, seperti: Pendaftaran pasien baru efisiensi waktu siklus eksisting 20,84% dan usulan 31,86%; Pendaftaran pasien lama efisiensi waktu siklus eksisting 17,49% dan usulan 46,4%; Pengobatan pasien (bagian umum) eksisting 89,81% dan usulan 91,8%; Pengambilan obat eksisting 16,41% dan usulan 16,58%.

Kata Kunci : Proses Bisnis, Sistem Informasi, RFID Card.
 


Abstract


Bihbul Health Center obliged to do most health efforts imposed by the Bandung City Health Office. The number of patients who use Bihbul Health Center services reached 16,206 souls of the total population amounted to 72,601 souls Margahayu District. Until recently, the Bihbul Health Center patients still use the card written manually (handwritten). In addition, these data (medical records) disease patients in clinic information system is still recorded in the books. This can lead to many books and papers that are less practical when a search conducted of health data and medications for the treatment of patients. Therefore, it is necessary to repair health centers and business process design technologybased health information system by using RFID Card with Waterfall method at Bihbul Health Center.

Waterfall method at the Bihbul Health Center use by modeling the information system using RFID Card equipment, software requirements analysis derived from observation and verification, design software applications using Microsoft Visual Basic 6.0, writing programs with Visual Basic programming language, application testing and maintenance applications by several users.

The results of this study obtained data of business process analysis and computation time of existing and proposed business processes for each type of health services. An increase in the percentage of computation time of existing and proposed, such as: Registration of a new patient cycle time efficiency of existing 20.84% and proposed 31.86%; Registration old patient cycle time efficiency of existing 17.49% and proposed 46.4%; Treatment of patients (common part) of existing 89.81% and proposed 91.8%; Retrieval of existing medicines 16.41% and proposed 16.58%.

Keywords : Business Process, Information Systems, RFID Card.