Henry Christiadi, Presiden FAST periode 2012-2016
by bsi
Published on April 4, 2012

Terpilihnya Henry Christiadi sebagai Presiden FAST 2012-2016 menjadi tanda berakhirnya sudah kepengurusan FAST (Forum Alumni STT Telkom dan IT Telkom) periode 2007-2012. Pada pemilihan tersebut, alumni Teknik Telekomunikasi 1992 ini mengungguli kandidat lain, Mochamad James Falahuddin (alumni Teknik Informatika 1992) dan Daru Dewayanto (alumni Teknik Telekomunikasi 1995).

Pemilihan Presiden FAST ini telah dilaksanakan secara e-vote atau voting elektronik secara online. Pemilihan e-vote bertujuan untuk menjangkau anggota FAST, sebagai pemilih, yang berasal dari seluruh penjuru Indonesia dan luar negeri.

Dengan terpilihnya Presiden FAST yang baru periode 2012-2016, diharapkan dapat melanjutkan misi dari FAST yakni menjalin dan membina kesinambungan rasa antara alumni, meningkatkan kualitas profesionalisme, keilmuan dan kewirausahaan alumni, mendukung kemajuan almamater menjadi pusat unggulan di bidang teknologi informasi dan telekomunikasi serta ikut serta memajukan masyarakat dalam bidang teknologi informasi dan telekomunikasi dan bidang lainnya.

Masih dalam rangkaian kegiatan pemilihan president FAST, diselenggarakan pula Reuni Akbar Alumni IT Telkom pada hari Sabtu tanggal 31 Maret 2012 mulai pukul 09.00 Wib hingga pukul 23.00 Wib. Pada acara Reuni Akbar ini, juga akan diisi dengan berbagai acara dan kegiatan diantaranya adalah FASTival (FAST Festival), Lomba mewarnai untuk anak, Openhouse Lab di Fakultas dan UKM, Penanaman Pohon oleh Alumni, Penampilan dari Java Jive dan UKM –UKM kesenian IT Telkom. Menindaklanjuti pengumuman hasil pemilihan Presiden FAST, FAST akan menyelenggarakan acara Inagurasi Presiden FAST 2012-2016, Rabu 25 April mendatang, di Hotel San Pan Pacific Jakarta.