5 4 3 2 1
Single Account, Single Sign On untuk Semua

Inara kini sedang menjalani studi lanjut menyelesaikan S2 di sebuah program pasca sarjana IT TELKOM. Inara sangat bangga karena dia juga sekaligus alumni D3 STT TELKOM dan sekaligus alumni S1 IT TELKOM, Tiga kali kuliah, dia memiliki tiga akun dan harus mengingat ketiganya untuk mengakses sistem informasi akademik. Kali ini, Inara cukup menggunakan satu username untuk mengakses semua layanan sistem informasi IT TELKOM.


Definisi
i-GRACIAS Single Account, Single Sign On merupakan fitur baru yang dirilis UPT SISFO IT TELKOM bagi seluruh pengguna layanan sistem informasi, meliputi mahasiswa, dosen, pegawai, orang tua mahasiswa, maupun alumni untuk dapat menggunakan beragam layanan hanya dengan satu akun saja.

Apa yang Berbeda?
Kondisi sebelumnya, mahasiswa mengakses layanan sistem informasi dengan NIM dan password. Sedangkan dosen maupun pegawai mengakses layanan sistem informasi dengan NIP dan password. Bagi mahasiswa yang pernah kuliah D3, kemudian melanjutkan ke S1, atau bahkan ke S2, tentu akan memiliki banyak akun dengan banyak NIM.

Mulai April 2012, UPT SISFO menerapkan sistem Single Account, Single Sign On dengan username baru dan password yang bisa Anda tentukan sendiri. Username bukan lagi NIM atau NIK, tetapi bebas ditentukan sendiri oleh pengguna.



Segera Dapatkan Username Barumu
Setelah login ke i-GRACIAS segera aktivasi fitur Single Account, Single Sign On dan dapatkan username baru Anda. Setiap pengguna hanya akan memiliki satu username yang dapat digunakan sebagai otentikasi untuk mengakses layanan sistem informasi. Username ini tidak hanya digunakan untuk mengakses i-GRACIAS, namun juga akses Internet, personal blog, email dan layanan sistem informasi lain.

Aturan Penggunaan Username
Setiap pengguna yang telah memiliki akun berupa NIM atau NIP bisa melakukan aktivasi fitur Single Account, Single Sign On dan memperoleh sebuah username baru.
Penggunaan nama username tidak boleh mengandung unsur SARA atau memanfaatkan nama dari unit organisasi atau pengguna lain atau menyalahgunakan penggunaan username untuk tujuan tertentu. UPT SISFO berhak untuk membatalkan atau mengganti sebuah username tertentu yang dilaporkan memiliki kesamaan nama dengan unit organisasi atau pengguna lain di lingkungan IT TELKOM.


Informasi
Apabila menemukan permasalahan berkaitan dengan aktivasi fitur Single Account, Single Sign On silakan menghubungi UPT SISFO divisi SIDNAI di Gedung D Lantai 2 Kampus IT TELKOM, atau klik http://sisfo.ittelkom.ac.id/timeline

Artikel Terkait
  • Tutorial Blog Single Account, Single Sign On
  • Tutorial Single Account, Single Sign On
  • Access Token untuk Akses yang Lebih Aman
  • Pedoman Perwalian dan Registrasi Semester Genap
  • Perhatikan Jadwal Awal Masa Registrasi Anda
    • Kabare SISFO | Ini Dia Pemenang Handphone dan Modem Telkom Flexi
      PT Telekomunikasi Indonesia melalui sebuah pertanyaan yang disampaikan pada i-GRACIAS bagi mahasiswa IT Telkom memberikan hadiah bagi yang beruntung berupa dua buah handphone Flexi beserta nomor Flexi area Bandung dan sebuah modem Flexi EVDO Rev A beserta nomor Flexi dan gratis Internet. Berikut ketiga mahasiswa yang beruntung.
      Baca Selengkapnya  |  Indeks
    • Kabare SISFO | Under Maintenance Layanan /reg dan /nilai
      UPT SISFO IT TELKOM pada saat ini sedang melakukan maintenance terhadap sistem informasi dan data akademik lama, berkaitan dengan temuan yang disampaikan oleh mahasiswa. Untuk sementara, apabila Anda membutuhkan layanan nilai dapat dilihat melalui i-GRACIAS.
      Baca Selengkapnya  |  Indeks
    • Kabare SISFO | Interkoneksi Backbone Gedung E dan F Terganggu
      Interkoneksi pada jaringan backbone internal yang menghubungkan antar gedung, khususnya dari UPT SISFO IT TELKOM (gedung D) dengan gedung E dan F mengalami gangguan, karena terputusnya kabel fiber optic yang menuju kedua gedung tersebut. Gangguan ini menyebabkan seluruh koneksi intranet dan Internet pada kedua gedung tersebut mengalami gangguan.
      Baca Selengkapnya  |  Indeks
    • Kabare SISFO | Pengguna Android, Dapatkan i-GRACIAS for Android
      Satu lagi inovasi terbaru yang dipersembahkan oleh UPT SISFO IT Telkom bagi pengguna layanan sistem informasi akademik, i-GRACIAS. Kali ini bagi seluruh pengguna ponsel maupun perangkat mobile berbasiskan sistem operasi Android, telah tersedia i-GRACIAS for Android. Segera dapatkan gratis dari Android Market.
      Baca Selengkapnya  |  Indeks
    • Kabare SISFO | Mahasiswa Mulai Aktivasi Akun i-GRACIAS
      Sosialisasi penggunaan sistem baru, i-GRACIAS, akan terus dilakukan oleh UPT SISFO sebelum digunakan pada proses registrasi semester ganjil 2011/2012 pada hari Senin, 8 Agustus 2011. Jumlah mahasiswa yang melakukan aktivasi pun mulai banyak, meskipun pada hari-hari awal ditemukan beberapa masalah. Seberapa antusias mereka?
      Baca Selengkapnya  |  Indeks
    • Layanan SISFO | i-GRACIAS for Android, Grace di Gadget Anda
      Tren penggunaan gadget yang terus meningkat, salah satunya adalah yang berbasis sistem operasi Android, menjadi sebuah perhatian khusus bagi UPT SISFO IT Telkom dalam mengembangkan layanan sistem informasi akademik. UPT SISFO telah merilis i-GRACIAS for Andorid, saatnya akses dari mobile phone.
      Baca Selengkapnya  |  Indeks
    • Layanan SISFO | Pengumuman Registrasi Semester Genap 2011/2012
      IT TELKOM telah mengeluarkan pengumuman yang berkaitan dengan pelaksanaan registrasi semester genap tahun akademik 2011/2012. Pengumuman Wakil Rektor I tersebut sekaligus sebagai aturan bagi mahasiswa, dosen maupun civitas akademik yang terlibat dengan proses pelaksanaan registrasi, perwalian dan perkuliahan.
      Baca Selengkapnya  |  Indeks
    • Layanan SISFO | Petunjuk Pembayaran BPP Kuliah Melalui ATM Mandiri
      Mekanisme pembayaran BPP Paket maupun BPP non-Paket bagi mahasiswa pada registrasi semester ganjil 2011/2012 dapat dilakukan melalui Bank Mandiri maupun BNI, berikut panduan pembayaran melalui ATM Mandiri.
      Baca Selengkapnya  |  Indeks
    • Layanan SISFO | Panduan Konfigurasi VPN pada Windows 7

      IT Telkom memberikan fasilitas layanan Internet kepada mahasiswa maupun pegawainya dengan menggunakan VPN. VPN (Virtual Private Network) IT Telkom merupakan koneksi virtual bersifat privat yang disediakan kampus untuk dapat mengakses Internet di kawasan IT Telkom.Bagaimana untuk bisa mengakses internet menggunakan VPN di IT Telkom?

      Baca Selengkapnya  |  Indeks
    • Layanan SISFO | i-GRACIAS, InteGRated ACademic Information System
      Satu yang dinanti, perubahan terhadap sistem informasi akademik IT TELKOM. Dengan bangga, UPT SISFO mempersembahkan i-GRACIAS sebuah sistem baru dengan platform baru yang akan mendukung aktivitas akademik di IT TELKOM. Selamat tinggal sistem lama dan selamat datang i-GRACIAS. Seperti apa i-GRACIAS?
      Baca Selengkapnya  |  Indeks