Belum bergabung di iface? Atau belum tau cara posting dan berkomentar di iface? Lihat infonya di Petunjuk Penggunaan.
SISFO IT Telkom UPT SISFO telah menyediakan layanan MIT OpenCourseWare yang dapat diakses pada jaringan lokal (intranet) maupun dari Internet dengan alamat http://mit.ittelkom.ac.id
MIT, Massachusetts Institute of Technology, memiliki MIT OpenCourseWare (OCW) yaitu publikasi berbasis web tentang hampir semua isi .. . Lihat Selengkapnya 1 bulan yang lalu
SISFO IT Telkom UPT SISFO menyampaikan bela sungkawa yang mendalam atas meninggalnya ayahanda dan ibunda dari Ibu Maya Setyawati, asisten manajer sistem informasi akademik UPT SISFO.
semoga keduanya diberikan tempat terbaik disisi-NYA. amin. 1 bulan yang lalu
merupakan aplikasi baru sebagai jejaring sosial atau lebih dikenal dengan istilah social networking media sekaligus beranda informasi antar-komunitas akademik Institut Teknologi Telkom (IT TELKOM), Bandung.
Kamu bisa ikutan posting dan sharing informasi terbaru atau update status kamu seperti halnya aplikasi social networking lainnya. iface menawarkan cara mudah untuk melakukan posting atau update status, bisa melalui SMS maupun website iface.
Jadi kini kapan pun dan dimana pun kamu berada bisa update status atau update info tentang status/posting seseorang tanpa harus tergantung oleh ketersediaan jaringan Internet, karena semua bisa kamu lakukan melalui SMS.
Ketik dan kirim SMSmu ke nomor SMS Center 0838 222 65 222. Biaya hanya dikenakan untuk pengiriman SMS ke iface, sedangkan jika kamu menerima notifikasi SMS tidak dikenakan biaya. Tarif SMS normal sesuai operator masing-masing seperti halnya ketika kamu SMS teman-temanmu.
Petunjuk Penggunaan iface SMS
Pertama yang harus kamu lakukan untuk bergabung dalam iface yakni registrasi, ketik REG#<NAMA LENGKAP KAMU> Contoh: REG#DYAH PUSPITASARI
Setelah terdaftar, bikin dulu nama panggilanmu atau alias, ketik NAME#<NAMA PANGGILANMU> Contoh: NAME#DPIPIT
Kamu bisa bikin sampe dengan tiga nama panggilan yang berbeda. Setelah itu kamu bisa posting atau update status iface-mu. Nama panggilan ini digunakan untuk memudahkan temanmu saat mengetikkan format SMS mereka.
Apabila kamu tidak membuat nama panggilanmu, maka secara default sistem akan menggunakan nomor teleponmu sebagai pengganti nama panggilan.
Posting atau update status, ketik POST#<STATUS> atau ketik UPDATE#<STATUS> Contoh: POST#siap-siap mau kuliah pagi jam 7, tetap semangat!
Kamu juga bisa ngiface lebih seru dan lebih asyik dengan posting atau update status langsung dari wall milikmu melalui web iface ini (setelah kamu aktivasi akun web iface-mu dan telah melakukan login).
Lihat posting atau status terakhir seseorang, ketik VIEW#<NAMA PANGGILAN TEMANMU> atau ketik VIEW#<NOMOR TELEPON TEMANMU> Contoh: VIEW#DPIPIT
Semua posting atau status-status sebelumnya bisa kamu lihat langsung melalui web iface ini.
Komentari posting atau status terakhir seseorang, ketik COMMENT#<NAMA PANGGILAN PEMILIK STATUS>#<KOMENTARMU> Contoh: COMMENT#DPIPIT#pit, jangan lupa bawain oleh-oleh buatku
Melalui web iface ini (setelah kamu login), kamu juga bisa langsung mengomentari posting atau status teman-temanmu.
Kamu juga bisa posting sesuatu di wall iface temanmu ketik WALL#<NAMA PANGGILAN TEMANMU>#<POSTINGMU> Contoh: WALL#DPIPIT#go always ahead, i know its your birthday 2day. hepi b'day!
Mau mencolek seseorang? ketik POKE#<NAMA PANGGILAN YANG AKAN KAMU COLEK> Contoh: POKE#DPIPIT
Pengaturan notifikasi via SMS akun iface ke nomor hapemu, ketik SMS#OFF untuk menonaktifkan notifikasi SMS atau ketik SMS#ON untuk mengaktifkan kembali dan menerima lagi notifikasi SMS
Aktivasi akun web iface-mu dan dapatkan password untuk posting langsung dari web, ketik PASSWORD
Penulisan semua format SMS tanpa tanda < >. Untuk bantuan, ketik HELP atau ketik HELP#<INSTRUKSI>Contoh: HELP#REG
Petunjuk Penggunaan iface Web
Ayo rame-rame gunakan website iface, karena selain melalui SMS kamu juga bisa melakukan aktivitas iface-mu melalui web ini, bisa juga diakses via mobile devicemu (disarankan menggunakan Opera Mini).
Aktivasi terlebih dahulu akun web iface milikmu dengan mengirimkan SMS ketik PASSWORD maka kamu akan memperoleh password untuk login di website iface ini. Kamu kapan pun juga bisa ubah passwordmu.
Kamu bisa ganti passwordmu. Atau jika kamu lupa password iface-mu, cukup kirimkan kembali SMS ketik PASSWORD maka kamu akan memperoleh password baru.
Setelah login, di web iface akan tampil menu Personal iface. Melalui menu ini kamu bisa posting atau update status, berkomentar di statusmu atau status temanmu, posting di wall teman-temanmu, menyatakan suka dengan posting atau statusmu maupun status temanmu; semuanya langsung dari website iface ini.
Kamu juga bisa lihat notifikasi seluruh aktivitasmu maupun aktivitas teman-temanmu dalam fitur notifikasi web dan notifikasi SMS. Bahkan kamu juga bisa melakukan pengaturan terhadap notifikasi SMS yang dikirimkan ke nomor hapemu.
Kini berkirim-kiriman pesan pribadi juga bisa kamu lakukan melalui iface.
Ngga jaman lagi kalau cuman upload foto di jejaring sosial diluar sana, karena kamu sekarang bisa lebih eksis dan narsis dengan bikin album dan upload foto-fotomu di iface.
Fotomu yang udah nampang di iface bisa dikomentari oleh teman-temanmu, atau kamu bisa leluasa berkomentar di foto-foto temanmu.
Fitur lain akan terus dikembangkan untuk memudahkan aktivitasmu di iface. Jadi terus gunakan iface-mu!
iface masih dalam versi beta dan masih terus dikembangkan. Berikan masukan, saran dan kritikmu ke iface melalui Grup UPT SISFO IT TELKOM.